Butuh Bantuan? Customer service Legend Souvenir siap melayani dan membantu Anda.
Beranda » Artikel Terbaru » Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau

Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau

Diposting pada 10 November 2021 oleh admin | Dilihat: 536 kali

Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau – Memiliki hand bag kulit yang terawat dan terlihat berkilau adalah satu kebanggaan tersendiri. Selain itu sebagai investasi fashion yang bisa digunakan untuk jangka panjang.

Hand bag kulit mampu bertahan selama bertahun – tahun dengan memberikan sedikit perhatian mulai dari cara membersihkannya. Cara membersihkan bagian tas kulit yang memiliki rongga sempit bisa menjadi polemik, jika kurang terampil.

Ada hal terpenting yang wajib kita pahami tentang cara membersihkan kulit; Hindari menggunakan pembersih berbahan dasar amonia atau pemutih (ex; pembersih lantai dan pemutih baju). Kedua bahan tersebut sangat mudah merusak serat permukaan kulit.

Efek ringan lainnya melunturkan warna dan meninggalkan noda pada bahan kulit. Karena seperti yang kita tahu bahan kulit sapi asli memang kuat dan tahan lama. Hal ini sesuai dengan penjelasasn di Legend mengenai keunggulan bahan kulit sapi untuk produk kulit premium. Namun pasti ada kekurangannya yaitu harus memperhatikan cara merawat dan membersihkan tas kulit.

Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau

Bagaimana Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau, Dengan Alat Pembersih Kulit DIY Yang Mudah Ditemukan

Terkadang ketika beraktivitas kita kurang berhati-hati, sehingga membuat noda, goresan dan lainnya pada handbag. Bahkan hal ini juga bisa terjadi walaupun anda sudah berusaha menjaga tas dengan baik. Sebelum membersihkan bagian dalam tas coba lakukan hal berikut;

  • Keluarkan semua barang dari tas, kemudian goyangkan tas dengan posisi terbalik, untuk menghilangkan debu dan kotoran.
  • Balikkan bagian dalam hand bag ke luar, kemudian gosok sampai bersih menggunakan sikat lembut. contoh sikat gigi
  • Jika bagian dalam tas tidak bisa dikeluarkan, cukup menyikat bagian yang bisa dijangkau dengan sikat berukuran kecil.
  • Untuk membersihkan kulit, coba campurkan air hangat dan sedikit larutan sabun cuci alat makan (ex ; sunlight). Celupkan kain bertekstur lembut ke dalamnya. Peras dan bersihkan permukaan tas kulit.
  • Kemudian siapkan kain bersih lainnya yang lembab, untuk mengelap busa sabun. Segera keringkan dengan handuk dan dianginkan agar benar-benar kering.
  • Campuran air hangat dan sabun mampu mengangkat noda dan goresan kecil yang ada di permukaan kulit.

Ada juga beberapa solusi lainnya yang bisa kita lakukan untuk menghapus kotoran membandel. Salah satunya dengan cara menggunakan peralatan rumah tangga seperti tips di bawah ini,

Gunakan Rubbing Alkohol atau Pembersih Cat Kuku

cara merawat handbag kulit

Menggunakan cairan alkohol yang tidak begitu bersifat keras merupakan cara ampuh untuk menghilangkan tinta dan noda.

caranya masukan kain lembut, kapas atau cotton bod pada cairan alkohol. Kemudian gosok dengan tekanan yang cukup. Jika anda menggosok terlalu kuat bisa membuat noda tinta menyebar.

Bersihkan di bagian noda dengan gerakan memutar. Tujuannya agar tidak merusak bagian permukaan kulit tas.

Lap bagian yang baru dibersihkan dengan kain bersih, lembab dan lembut. Setelah itu keringkan dengan handuk atau dianginkan pada posisi menggantung.

NOTE : JANGAN MENGERINGKAN HANDBAG KULIT ATAU FASHION KULIT LAINNYA TERPAPAR LANGSUNG DENGAN SINAR MATAHARI.

Alasannya, bisa anda baca di : https://souvenirkantor.com/blog/tips-mudah-merawat-tas-kulit-asli-agar-tetap-awet/

Soda Kue (Baking Soda)

Membersihkan noda minyak atau mengandung lemak, bisa menggunakan soda kue (baking soda).

Segera taburkan soda di spot kotoran yang menempel. Usahakan takaran soda kue disesuaikan dengan kotoran noda minyak. Jika terlalu soda kue terlalu banyak akan membuat kulit hand bag terlihat kering.

Gunakan kain lembut dengan kadar kelembapan yang cukup. Gosok perlahan sampai soda kue menyebar kebagian noda minyak. Diamkan selama beberapa jam atau maksimal semalam. Soda akan bekerja menyerap minyak yang menempel di handbag kulit.

Setelah minyak hilang, bersihkan sisa bubuk soda dengan kain lembut. Menghindari permukaan kulit terkikis dan mengering berlebihan.

Jus Lemon dan Cream of Tartar

Campur bagian yang sama dari masing-masing menjadi pasta. Oleskan ke area bernoda dan diamkan selama 30 menit. Gunakan kain lembab untuk menghilangkan pasta. Jus lemon dan krim tartar memiliki efek pemutihan ringan, jadi gunakan ini hanya pada kulit berwarna terang.

Setelah hand bag bersih, aberikan kondisioner kulit agar tidak kering, pecah-pecah, dan agar tahan terhadap noda di kemudian hari. Anda dapat membeli kondisioner kulit premium atau membuatnya sendiri. Dengan mencampurkan 1 bagian cuka dan 2 bagian minyak biji rami. Oleskan pada kulit, diamkan selama kurang lebih 15 menit dan gosok dengan kain lembut hingga kulit mengkilat. Mengetahui cara membersihkan hand bag kulit tentunya berpengaruh pada hand bagĀ  yang terlihat bagus dan tahan lama.

Kesimpulan

Secara umum Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau sebenarnya memiliki banyak metode. Namun jika kamu tidak ingin ribet, bisa memanfaatkan pembersih rumah untuk membersihkan handbag kulit.

Contohnya seperti soda kue, alkohol, pembersih cat kuku dan cream makanan. Gunakan beberapa bahan pembersih rumahan tersebut dengan melakukan teknis membersihkan yang benar.

Tips lain bermanfaat bisa baca di

Cara Membersihkan Tas Kulit dengan Handbody Lotion Yang Benar

Berikan pada kapas atau kain lembut, usap ke bagian yang kotor dengan cara posisi memutar dan memberikan tekanan yang cukup. Setelah itu keringkan dengan digantung di tempat yang langsung terkena angin, namun hindari terpapar langsung oleh sinar matahari.

Jadi kamu tidak perlu khawatir memiliki hand bag kulit asli yang awet dan tetap berkilau. Cukup dengan menggunakan metode yang souvenirkantor.com berikan. Semoga bermanfaat.

Bagikan informasi tentang Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau kepada teman atau kerabat Anda.

Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau | Souvenir Kantor | Corporate Gifts – Legend Souvenir Store

Belum ada komentar untuk Cara Membersihkan Hand Bag Kulit Agar Awet dan Terlihat Berkilau

Silahkan tulis komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Orang lain melihat produk ini, mungkin Anda juga tertarik?

*Harga Hubungi CS
Stok: Pre Order
Kode: ID-006
*Harga Hubungi CS
Stok: Pre Order
Kode: ID-005
SIDEBAR